Halaman

Kamis, 11 Agustus 2011

For the First Time

Entah kenapa aku memilih judul itu, hahaha.. Tapi kalau diingat-ingat memang benar kejadian ini yang pertama buatku, bahkan mereka.....

Awalnya kami hanya saling mengenal via Twitter, barulah kemudian kami bertemu kembali di Facebook. Pertama kenalan yaaa biasa, seperti perkenalan pada umumnya sih. Saling tahu nama, tempat tinggal, dan hal lain mengenai diri masing-masing. Tak jarang kami juga saling sharing mengenai berbagai macam hal, salah satunya tentang Hudson :).

Hudson?? Hmmmm pasti kalian bertanya-tanya, sebenarnya siapa sih yang aku bicarakan ini?? Hehehe, mau tau?? Mereka adalah kakak-kakak baik yang bernama kak Sylvia, kak Hana, dan kak Jeceline \(^-^)/.

Jika kita mengenal seseorang dari jejaring sosial dan timbul keakraban sesudahnya, maka pasti kita memiliki keinginan untuk bertemu dengan orang tersebut (tapi ingat, harus selektif! ☺). Nah, hal ini yang juga aku rasakan ketika mulai akrab dengan mereka. Berkali-kali terlontar keinginan untuk bertemu, tapi selalu "gagal maneh, gagal maneh" :(. Hingga akhirnya, awal bulan Juli......
♣ 8 Juli 2011 » Bangun pagi-pagi di kota Jakarta, pegel sih tapi harus beberes untuk persiapan kembali ke Bandung setelah 3 hari di Jakarta. Setelah beberes, akhirnya bingung mau ngapain. Sepupu pada keluar, si tante tidur. Walhasil, "sendirian" saya di kos-kosan itu ​(_ _ ✗). Hingga akhirnya sekitar pukul  09.00 aku membuka twitter dan menulis status yang kurang lebih berisi, "Hari terakhir di Jakarta, tapi belum ketemu kak @sylvianatalia ." 
Dan akhirnya di reply juga sama kak Sylvia, "Emang kamu di mana sih?". 
Aku me-reply-nya, "Aku di Kuningan kak, deket Mall Ambassador." 
Teruuuus dibalas lagi, "Ya ampun di, ternyata selama ini kita deket banget loh."
Dengan polosnya aku tanya lagi, "Hah, maksudnya kak? ._."
"Aku di Setiabudi One."..........
Akhirnya setelah cuap cuap bla bla bla, aku dan kak Syl berjanji untuk bertemu di Mall Ambassador pukul 12.00. Pukul 11.30 aku sudah sampai dan memutuskan untuk menunggu di sebuah toko buku. Setelah cukup lama menunggu akhirnya kak Syl menelepon daaaaaannn "Whoilaaaa", dia ngagetin aku dari belakang (^O^). Kaget siiih, tapi langsung seneng dan kita langsung cipika-cipiki ​(˘⌣˘)ε˘`).. Tempat pertama yang kita datangi adalah Bengawan Solo Coffe, lalu jalaaan menemui teman-teman kak Syl yang sedang makan siang. Aku dan kak Syl ngobrol tentang banyak hal, yaa yang paling banyak memang tentang Hudson, hehehe. Apalagi waktu itu mas Hudson sedang mencari lokasi syuting Ranking 1, dibilang nyasar nggak juga sih. Sekitar pukul 13.00 kak Syl dan teman-temannya harus kembali ke kantor karena akan ada meeting. Setelah sampai di Setiabudi One dengan menggunakan taksi, kak Syl mengantarku sampai pintu masuk Setiabudi One, daaan cipika cipiki lagii ​(˘⌣˘)ε˘`). Saat di jalan nih, tiba-tiba aku teringat bahwa aku belum berfoto dengannya.. Huaaaaa, lupaaaa... Akhirnya aku sampai di kos-kosan sepupuku tapi dengan keadaan sedikit manyun karena belum berfoto dengan ciciku tersayang....

Sudah di Bandung, tapi bingung mau ngapain. Hingga akhirnya, pada tanggal 10 Juli 2011 kak Hana mengajakku dan kak Jecelin untuk bertemu di Mall Paris Van Java (PVJ), sebenarnya sih niatan untuk ketemu ini sudah dibicarakan sebelum aku berangkat ke Jakarta. Hingga akhirnyaaaa...

♣ 12 Juli 2011 » Hari itu pun tiba, kami janjian pukul 11.00, tapi aku baru bangun pukul 09.00 hehehe. Aku langsung mandi, ganti baju, lalu pukul 10.00 berangkat menuju PVJ dengan menggunakan angkot. Hufth, sudah terbayang betapa jauhnya PVJ ituuu.. Kesabaranku diuji, angkot yang aku dan sepupuku tunggu-tunggu sejak pukul 10.00 tidak kunjung datang, kalaupun ada sudah penuh sesak dengan penumpang. Damn! Aku dan sepupuku baru bisa mendapatkan angkot sekitar pukul 10.30, sejenak aku berpikir "Duh, I'm gonna be late!".. Daaann benar saja, pukul 11.00 aku masih dalam perjalanan, sedangkan kak Hana dan kak Jeceline sudah tiba sejak tadi. Dengan hati was-was dan ga enak, akhirnya pukul 11.30 sampailah di PVJ. Aku segera menuju KFC, tempat mereka menungguku. Waaaa, rasa senang bercampur rasa bersalah karena terlambat bercampur aduk menjadi satu, tapi akhirnya..... Cipika-cipiki doong (`˘з(˘⌣˘)ε˘`). Setelah ngobrol sebentar, akhirnya kami menuju Recheese Factory. Hmmmm, ini merupakan tempat baru buatku, karena jujur aja di Surabaya belum ada! (☉,☉).. Kak Hana memesan makanan, sedangkan aku dan kak Jess memutuskan untuk tidak memesan. Suasana di Recheese Factory cukup nyaman, kami mulai sharing tentang banyak hal, Hudson, Master Chef, pertemuanku dengan kak Syl bahkan tentang beberapa Hudsonation yang ada di Twitter. Setelah kak Hana selesai makan, kami menuju tempat yang menurutku seperti green house. Hingga akhirnya kami turun dan menuju BlitzMegaplex, melihat-lihat filmnya dan tidak ada yang menarik akhirnya perjalanan dilanjutkan ke Carrefour. Setelah selesai membeli beberapa barang di sana, kami menuju ke Solaria untuk makan siang. Kami sejenak melihat-lihat menu, saling menatap karena bingung daaaan akhirnya milih makanan juga, hohoho. Sambil menunggu makanan kami datang, kami berfoto bersama terlebih dulu, tapi bingung gimana cara fotonya?? Hingga akhirnya kak Hana memanggil salah satu waitress yang ada di samping kami. Kak Hana memberikan BB-nya dan Hap! kami berpose, cantiiiik sekali. Setelah selesai difoto, dibukalah foto yang tadi. Eh?? Ternyata fotonya ga adaaaa.. Alamaaakkk cemana dia fotonya?? ​o(¬ .¬")–o(✗ _ _). Dengan bibir monyong semua, akhirnya kami foto masing-masing berdua aja dan berencana untuk foto bareng di depan kaca toilet hahaha. Setelah selesai makan dan sesuai rencana yang tadi, kami segera menuju toilet untuk foto bersama. Setelah sampai toilet, betapa kagetnya kami karena toilet yang kami bayangkan jauuuuuuh banget dari kenyataannya. Toilet dengan konsep agak-agak mirip garden itu menaruh kacanya jauh banget dari tempat kita berdiri mungkin 5 meter aja ada deh.. Ckckckck, stress lagi.. Karena terpaksa dan tidak ada jalan lain lagi, akhirnya foto-foto sendiri di lorong dekat toilet dengan konsekuensi dilihat oleh banyak orang. Setelah cukup malu berfoto sendiri, akhirnya kami menuju ke Pizza Domino's. Jujur juga nih ya, aku juga baru pertama kali ke sini, dan jujur lagi, di Surabaya belum ada Domino's, ya ampuuuun (-.-"). Seperti yang tadi di Recheese, aku dan kak Jess memilih untuk tidak memesan, dan yang memesan hanya kak Hana hohoho.. Di Domino's pun kami masih memikirkan satu hal, yap! FOTO! Aduhhh, betapa stressnya kami waktu itu. Hingga akhirnya aku memutuskan untuk meminta tolong pada mas-mas yang duduk di sebelahku, dan akhirnyaaa...... Yeeeaaayyy,, kami bertiga berfoto \(^-^)/. Ini nih fotonyaa.. Terimakasih buat aa' yang memfoto :*.

Kak Jeceline, Me, Kak Hana

Hmmmmm.... Itulah cerita liburanku bersama kak Sylvia di Jakarta dan kak Hana - kak Jess di Bandung. Walaupun sebentar, tapi aku merasakan bahwa kami sudah saling bertemu sebelumnya. Mereka sangat asik dan baaaiiiik. Nggak nyesel punya kakak-kakak baru seperti mereka. I love them so much. Thank you God for that meeting ☺.

Tidak ada komentar: